Abstract:
Kekuatan.beton banyak dipengaruhi oleh sifat-sifat bahan pembentuknya
seperti air, semen dan Agregat. Umur rendaman juga mempengaruhi kuat
tekan beton semakin lama umur rendaman maka akan semakin meningkat
pula nilai kuat tekannya., sama seperti yang dilakukan pada pengujian umur
rendaman beton dengan bahan tambah serbuk kaca dan serbuk batu merah
yang direndam pada umur 14, 28 dan 90 hari, nilai kuat tekan beton serbuk
kaca dan serbuk baru merah meningkat sesuai lama umur rendaman adapun
hasil pengujiannya yaitu serbuk kaca (14 hari sebesar 15.2Mpa, 28 Hari
sebesar 21.0Mpa, dan 90 Hari sebesar 22.6Mpa) dan serbuk batu merah (14
Hari sebesar 14.9Mpa, 28 Hari sebesar 20.6Mpa, dan 90 Hari sebesar
22.4Mpa).Dengan demikian nilai kuat tekan tertinggi pada umur rendaman 90
Hari yaitu serbuk kaca sebesar 22.6Mpa dan serbuk batu merah sebesar
22.4Mpa