dc.description.abstract |
Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan persepsi sopir pete-pete
terhadap perilaku kendaraan di jalan dan untuk mengetahui perilaku sopir petepete dalam mengemudi di jalan Kota Makassar.Penelitian ini menggunakan
metode penelitian Kualitatif dengan jumlah informan sebanyak 4 orang sopir
pete-pete. Teknik Pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini
adalah observasi, Wawancara, dan Dokumentasi. Teknik Analisis data dengan
cara Reduksi Data, Penyajian Data, dan Penarikan Kesimpulan.
Hasil penelitian yang ditemukan di lapangan tentang persepsi sopir petepete terhadap perilaku pengemudi di jalan yaitu harus menaati aturan lalu lintas,
tidak boleh menelpon sambil mengemudi, tidak dalam keadaan mabuk pada
saat mengemudi, tidak boleh ngebut-ngebutan, dan dilrang parkir dan
mengambil penumpang di sembarangan tempat. Kemudian juga tentang
Perilaku sopir pete-pete dalam berkendaraan di jalan kota Makassar yaitu
melanggar lampu lalu lintas, Berhenti mendadak di sembarang tempat,
membelok dan memotong jalan kendaraan lain tanpa memberi isyarat. |
en_US |