Abstract:
Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pengaruh beban klaim dan
beban operasional terhadap profitabilitas PT Jamkrindo.
Objek penelitian adalah PT Jamkrindo . Alat analisis yang digunakan yaitu
model analisis deskritif dan model analisis Return On Assets (ROA) dan Return
On Equitas (ROE).
Hasil Penelitian menunjukkan bahwa variabel beban klaim berpengaruh
negatif dan signifikan terhadap profitabilitas, adapun variabel kedua yaitu variabel
beban operasional juga berpengaruh negatif dan signifikan terhadap profitabilitas.
Pada penelitian ini variabel beban klaim dan variabel beban operasional
mengalami fluktuasi (kenaikan dan penurunan) setiap tahunnya dari tahun 2015-
2019. Sehingga kedua beban tersebut berpengaruh negatif dan signifikan terhadap
profitabilitas PT Jamkrindo.