Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh substitusi limbah perut
ikan Tongkol (Euthynnus affinis) terhadap pertumbuhan, efisiensi pakan dan
konsentrasi yang optimal dalam meningkatkan pertumbuhan ikan Nila
(Oreochromis niloticus) dan mengacu pada pemanfaatan bahan baku limbah usus
ikan tongkol sebagai bahan alternatif pengganti bahan baku tepung ikan yang
mahal.
Penelitian ini merupakan jenis penelitian kuantitatif, menggunakan metode
eksperimental yang terdiri atas 4 perlakuan yaitu P0 (Protein 27%), P1 (Protein
20%), P2 (Protein 25%), dan P3 (Protein 30%). Data dianalisis dengan
menggunakan analysis of variance (ANOVA). Parameter uji dalam penelitian ini
meliputi Laju Pertumbuhan Spesifik, Pertumbuhan Mutlak, dan Efisiensi Pakan.
Hasil penelitian menunjukkan rata-rata laju pertumbuhan spesifik benih
ikan Nila (Oreochromis niloticus) berkisar antara 0.65-94%, pertumbuhan mutlak
berkisar antara 2-3 gr, efisiensi pakan berkisar antara 4-5%, dan subtitusi tepung
usus ikan tongkol (Euthynnus affinis) tidak berpengaruh nyata terhadap laju
pertumbuhan spesifik (P>0,05), sedangkan pertumbuhan mutlak dan efisiensi
pakan berpengaruh nyata terhadap subtitusi tepung usus ikan Tongkol (Euthynnus
affinis) (p<0,05).