Abstract:
Penelitian ini bertujuan (a) untuk mengetahui Efektivitas Fungsi Intelijen Kepolisian Negara
Republik Indonesia Dalam Mewujudkan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat di Wilayah Hukum
Polres Mamuju. (b) untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi Efektivitas Fungsi Intelijen
Kepolisian Negara Republik Indonesia Dalam Mewujudkan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat
di Wilayah Hukum Polres Mamuju.
Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriftif yakni penelitian yang mengkaji
permsalahan dengan menggunakan data perimer dan sekunder dengan cara melalui wawancara,
kuesioner dan observasi langsung kelapangan serta menggunakan buku-buku, artikel melalui
penelusuran internet termasuk peraturan Perundang-Undangan yang berkaitan dengan
permasalahan yang dibahas dalam penelitian ini.
Hasil penelitian penulis menunjukkan bahwa Efektivitas Fungsi Intelijen Kepolisian Negara
Republik Indonesia dalam Mewujudkan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat di Wilayah Hukum
Polres Mamuju dapat dikatakan cukup baik dan hal ini dapat dilihat dari Efektivitas Fungsi Intelijen
Kepolisian Negara Republik Indonesia dalam Mewujudkan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat di
Wilayah Hukum Polres Mamuju melalui (1) fungsi penyelidikan, (2) fungsi pengamanan., (3) fungsi
penggalangan. Sedangkan faktor yang mempengaruhi Efektivitas Fungsi Intelijen Kepolisian Negara
Republik Indonesia dalam Mewujudkan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat di Wilayah Hukum
Polres Mamuju juga dapat dilihat dalam tiga hal yaitu (1) Faktor sumber daya manusia, (2) Faktor
Sarana dan prasarana, (3) Faktor kondisi wilayah.