Abstract:
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui struktur modal PT Mandala Bangun
Persada berpengaruh terhadap optimalisasi laba.
Metode analisis yang digunakan dalam penelitian adalah metode deskriptif dan
kuantitatif dengan menggunakan laporan keuangan perusahaan data penggunaan
struktur modal. Hasil penelitiaan menyatakan kesimpulan bahwa struktur modal
dari tahun 2014 sampai tahun 2016 sudah optimal dilihat dari perubahan struktur
modal perusahaan, biaya modal, hal ini ditunjukkan dengan melihat standar
pengukuran laba. Secara umum berdasarkan hasil yang diperoleh selama 3 tahun
terakhir (2014-2016) sudah dapat dikatakan optimal yang menjadi sampel
penelitian memiliki rata-rata tertimbang yang terdiri modal sendiri sebesar 56,1%,
sedangkan proporsi modal pinjaman sebesar 43,9% sehingga rata-rata weighted
average cost of capital (WACC) sebesar 47,04%.