Abstract:
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peranan
kepala desa dalam pelaksanaan pembangunan dan untuk mengetahui
faktor yang mempengaruhi pelaksanaan pembangunan di Desa
Kaladi Darussalam Kecamatan Suli Barat Kabupaten Luwu. Metode
penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif dengan
indikator partisipasi masyarakat adalah 1) partisipasi masyarakat dalam
pembuatan keputusan, 1) partisipasi masyarakat dalam pelaksanaan
kegiatan (operasional pembangunan Desa, 2) partisipasi masyarakat
dalam mengembangkan dan memelihara pembangunan Desa. Dan
indikator dalam keberhasilan pembangunan yang digunakan dalam
penelitian ini yaitu prasaran sosial ekonomi dan produktivitas.