Abstract:
Penelitian ini bertujuan menguji dan menganalisis pengaruh akuntabilitas,
independensi dan tekanan waktu terhadap kualitas hasil audit pada Inspektorat
Kabupaten Majene.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan pengamatan
bersifat potong lintang. Data penelitian diperoleh melalui kuesioner sebanyak 51
eksamplar kepada audior JFA atau JFP-2-UPD, dan atau pemeriksa lain yang
berpengalaman memeriksa lebih dari dua tahun. Dari 51 eksamplar tersebut yang
dikembalikan dan dinyatakan sah sebanyak 51 responden. Data dianalisis dengan
menggunakan bantuan Software Statistic Program Service Solution (SPSS) versi
17 untuk windows, yaitu program komputer yang khusus dibuat untuk mengelolah
data secara statistik.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa akuntabilitas berpengaruh secara
positif dan signifikan terhadap kualitas hasil audit, independensi berpengaruh
secara positif dan signifikan terhadap kualitas hasil audit, dan tekanan waktu
berpengaruh secara negatif dan signifikan terhadap kualitas hasil audit pada
Inspektorat kabupaten Majene.