PENGARUH RUMPUT LAUT TERHADAP PENINGKATAN KUALITAS AIR LIMBAH TAMBAK UDANG INTENSIF

Show simple item record

dc.contributor.author HASNI
dc.date.accessioned 2023-07-24T07:04:14Z
dc.date.available 2023-07-24T07:04:14Z
dc.date.issued 2023
dc.identifier.other 4620105005
dc.identifier.uri http://localhost:8080/xmlui/handle/123456789/6593
dc.description.abstract Tujuan Penelitian ini untuk menganalisis tiga jenis rumput laut yang berbeda terhadap peningkatan kualitas air limbah tambak udang intensif dan mengkaji spesies mana dari ketiga rumput laut tersebut yang paling efektif terhadap peningkatan kualitas air limbah tambak udang intensif. Penelitian ini dilaksanakan selama 21 (dua puluh satu) hari. Parameter uji yang digunakan adalah rumput laut jenis Euchema spinosum. Kapphycus alvarezii dan Gracilaria verrucosa . Sampel yang digunakan adalah air limbah yang berasal dari hasil budidaya udang secara intensif. Pengambilan sampel dilakukan setiap minggu kemudian dilakukan pengujian Nitrat, Amoniak, Fosfat dan Pertumbuhan Mutlak pada akhir penelitian. Data yang didapatkan ditabulasi menggunakan Anova one-way dan dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menujukan bahwa rata-rata nilai kadar nitrat pada pengaruh rumput laut terhadap peningkatan air limbah tambak udang intensif perlakuan A (E. spinosum) 0,26± 0,03 mg/l, perlakuan B (K. alvarezii) 0,19±0,02 mg/l dan perlakuan C 0,28±0,03 mg/l. Rata-rata nilai Amoniak perlakuan A 0,01± mg/l, perlakuan B 0,02 ± mg/l dan perlakuan C (G. verrucosa) 0,01 ± mg/l. Sedangkan rata-rata fosfat perlakuan A 0,024 mg/l, Perlakuan B 0,025 mg/l dan perlakuan C 0,025 mg/l. Pertumbuhan pada perlakuan A 95 Gram, perlakuan B 53 gram, dan Perlakuan C 175 gram. Hasil analisis sidik ragam (ANOVA) menunjukkan bahwa pengaruh rumput laut terhadap peningkatan limbah tambah udang intensif berpengaruh nyata pada kadar nitrat dan pertumbuhan. en_US
dc.publisher UNIVERSITAS BOSOWA en_US
dc.subject Air Limbah en_US
dc.subject Rumput laut en_US
dc.subject Pertumbuhan en_US
dc.subject Unsur Hara (N dan P) en_US
dc.title PENGARUH RUMPUT LAUT TERHADAP PENINGKATAN KUALITAS AIR LIMBAH TAMBAK UDANG INTENSIF en_US
dc.type Thesis en_US


Files in this item

This item appears in the following Collection(s)

Show simple item record

Search DSpace


Advanced Search

Browse

My Account