Abstract:
Cabai perlu peningkatan produksi dengan lebih serius untuk memenuhi
kebutuhan cabai yang semakin melonjak, salah satunya dengan
mengembangkan varietas cabai katokkon yang unggul. Tujuan penelitian
dilakukan untuk mengetahui pengaruh perlakuan dosis iradiasi sinar
gamma yang memberikan pertumbuhan dan produksi cabai katokkon
yang terbaik. Penelitian dilaksanakan di Bumi Tamalanrea Permai dan
Green House Kebun Pendidikan Integrateed Farming Sistem Fakultas
Pertanian Universitas Bosowa, Desa Bontoramba, Kecamatan Palangga,
Kabupaten Gowa. Penelitian dimulai pada bulan Maret sampai bulan Juni
2023. Penelitian disusun menggunakan rancangan acak kelompok
(RAK),dengan dua taraf perlakuan yaitu satu perlakuan dosis iradiasi sinar
gamma (200 Gy) dan satu kontrol (tanpa perlakuan), Setiap perlakuan
diulang sebanyak 3 (tiga) kali sehingga diperoleh 6 unit percobaan, setiap
unit percobaan menggunakan 15 tanaman sehingga terdapat 90 tanaman.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa pertumbuhan tanaman cabai
katokkon 200 Gy berbeda nyata pada parameter jumlah daun umur 44
HST tetapi pada parameter tinggi tanaman, diameter batang, dan jumlah
daun 51 hingga 72 HST tidak berbeda terhadap tanaman kontrol,
sedangkan produksi tanaman cabai katokkon 200 Gy berbeda nyata
terhadap tanaman control pada parameter jumlah dan berat buah
pertanaman. Kesimpulan penelitian yaitu, perlakuan 200 Gy sinar gamma
memberi hasil terbaik terhadap jumlah daun umur 44 HST serta produksi
tanaman cabai katokkon pada jumlah buah pertanaman dan berat buah
pertanaman